News Details

Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Makassar Melaksanakan Disinfeksi di Wilayah Kerja Pelabuhan Makassar
Makassar - Disinfeksi adalah proses menghilangkan sebagian besar atau semua mikroorganisme patogen, kecuali endospora bakteri, yang terdapat di permukaan benda mati (non biologis, seperti dinding, lantai, peralatan dan lainnya), ruangan, pakaian dan Alat Pelindung Diri (APD).
Bapak Plt. Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Makassar, dr. Muh. Haskar Hasan, M.Kes mengatakan kegiatan disinfeksi merupakan salah satu tupoksi KKP Kelas I Makassar yang dilaksanakan oleh Bidang Pengendalian Risiko Lingkungan. Kegiatan ini juga berdasarkan pada UU Karantina no 6 Tahun 2018 tentang Kekarantinaan Kesehatan. Pada pasal 15 (2) disebutkan bahwa salah satu tindakan kekarantinaan kesehatan adalah disinfeksi dan penyehatan, pengamanan dan pengendalian terhadap media lingkungan.
Penyemprotan cairan disinfektan bertujuan untuk memutus mata rantai penularan penyakit Covid-19. "Sesuai dengan instruksi pemerintah, semua harus waspada dan berupaya mengantisipasi wabah virus corona”. Tak lupa pula beliau berpesan agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan yakni memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas.
Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Makassar melakukan kegiatan disinfeksi yakni penyemprotan disinfektan ke berbagai ruang publik di Wilayah Kerja Pelabuhan Makassar pada hari Rabu 8 Desember 2021. Adapun sasaran pada kegiatan ini adalah gedung/ perkantoran, tempat tempat umum yakni terminal penumpang dan tempat ibadah (masjid).
Pelaksanaan kegiatan ini dipimpin oleh Amran, SKM, M.Kes selaku pejabat fungsional Sanitarian Ahli Madya bersama Tim Pengendalian Resiko Lingkungan yang berjumlah 12 orang. Kegiatan disinfeksi ini menggunakan disinfektan berbahan ethanol.
Amran mengatakan disinfeksi bukan hanya dilakukan di Wilker Pelabuhan Makassar tetapi juga dilaksanakan di Wilker lainnya, yakni Wilker Pelabuhan Bajoe, Pos Pelabuhan Bulukumba, Wilker Pelabuhan Awerange, Wilker Pelabuhan Biringkassi, Wilker Pelabuhan Parepare, Pos Pelabuhan Pasangkayu, Wilker Pelabuhan Mamuju, Wilker Pelabuhan malili dan Pos Pelabuhan Paotere. Beliau menambahkan dengan adanya kegiatan disinfeksi ini diharapkan dapat menjadi salah satu upaya pencegahan penyebaran Virus Covid-19 di Perkantoran dan tempat–tempat fasilitas umum seperti terminal dan tempat ibadah (masjid).
Pihak Kantor Kesyahbandaran Utama Makassar merespon dengan baik dan mendukung kegiatan ini, yang diharapkan dapat menimbulkan rasa aman dan nyaman bagi pengguna jasa dan masyarakat pelabuhan dalam beraktifitas. (hasni)
Latest News
- Penutupan Posko Terpadu Angkutan Udara Lebaran Tahun 2025 di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar (SHIAM)
- KEGIATAN PENGAWASAN DISINSEKSI KAPAL DI PT IKI CAB.MAKASSAR 12 MARET 2025 OLEH TIM BBKK MAKASSAR
- PERKUAT KOMITMEN MENUJU SATKER WBK/WBBM, BBKK MAKASSAR MELAKSANAKAN PENANDATANGANAN PAKTA INTEGRITAS TAHUN 2025
- PENANDATANGANAN KERJASAMA DALAM PENYELENGGARAAN VAKSINASI INTERNASIONAL ANTARA BBKK MAKASSAR DENGAN RS/KLINIK PENYELENGGARA VAKSINASI
- Kasus Leptospirosis Meningkat, BBKK Makassar dan Dinkes Kota Makassar Melakukan Survei Kepadatan Tikus